Membuat sebuah kerajinan dari bahan bekas koran di tengah berkembangnya dunia teknologi sekarang ini bisa dibilang sangat jarang sekali dilakukan. Tapi, dari kemajuan teknologi itu terdapat beberapa hal yang tidak dapat tergantikan atau terbawa oleh zaman.
Perlu diketahui, cara membuat kerajinan yang akan kami beritahu ini ternyata bisa kalian jadikan untuk modal bisnis yang pastinya dapat menguntungkan. Maka dari itu, ayo kita belajar agar lebih kreatif lagi, itung-itung untuk mengisi waktu luang kalian.
Di bawah ini ada beberapa contoh kerajinan tangan yang sangat mudah untuk kalian coba buatnya di rumah.
Daftar isi Konten
1. Membuat Kerajinan Tas dari Bahan Bekas Koran

Zaman sekarang ini memang zaman yang selalu mengikuti trend, apalagi bagi para ibu-ibu, tas dijadikan sebuah kebutuhan yang wajib dimiliki. Sebenarnya kalian tidak perlu membeli tas yang mahal demi sebuah style. Cukup dengan tas ini kalian bisa bergaya sesuai apa yang kalian mau.
Coba kalian bayangkan untuk mendapatkan tas yang bagus kira-kira harus mengeluarkan uang berapa? Itupun belum tentu tasnya itu berkualitas, maka dari itu cobalah kita budayakan untuk membuat kerajinan-kerajinan yang salah satunya ini dari bahan koran bekas, sekaligus mengasah kreatifitas yang kita miliki.
Dengan demikian membuat tas dari koran bekas terbilang salah satu cara untuk mengatasinya. Mungkin bagia kalian ada yang masih merasa gengsi ketika hendak memakainya, tetapi jikalau kalian membuat tas tersebut menjadi lebih menarik maka saya yakin akan banyak orang yang bertanya untuk membeli tas tersebut.
Meski terbuatnya dari koran bekas tas ini terlihat keren sekali tentunya, apalagi kalau hasil buatan kita sendiri, seharusnya kita itu bangga dengan hasil kreatifitas yang kita lakukan.
2. Membuat Tempat Tisu dari Bahan Bekas Koran

Kertas yang satu ini adalah kertas yang sangat sering kita gunakan, apalagi para kaum wanita, sudah pasti selalu sedia tisu untuk kebutuhannya. Tisu merupakan sebuah kertas yang dapat kita bawa kemanapun tujuan kita.
Tidak cuma itu tisu juga sangat sering kita jumpai seperti didalam mobil maupun di rumah-rumah. Sangat tidak pantas sekali jika tisu yang kita miliki itu tidak memliki tempatnya. Maka dari itu kerajinan membuat tisu ini sangat cocok sekali jika kalian membuatnya sebagai wadah tisu yang kalian miliki.
Tentunya membuat kerajinan ini dapat kalian buat dengan sangat mudah, ketika melihat gambarnyapun kemungkinan sangat mudah sekali untuk membuat sendiri. Dengan memanfaatkan koran bekas kalian sebenarnya dapat membuat dan mengkreasikan kerajinan ini sesuai dengan keinginan kalian.
3. Membuat Kerajinan Jam Dinding dari Bahan Bekas Koran

Jam sudah menjadi barang yang wajib kita miliki di setiap rumah, karena setiap kegiatan yang kita lakukan sehari-hari itu tidak jauh dari yang namanya jam. Tanpa adanya jam mungkin kita akan sering merasa was-was dan kebingungan.
Oleh karena itu membuat kerajinan jam ini adalah solusi bagi kalian yang mau mempunya jam dinding yang berkualitas dan juga terlihat unik.
Kerajinan membuat jam ini mungkin dapat menjadi solusi untuk kalian sebagai hiasan didinding rumah kalian agar terlihat lebih cantik. Hanya dengan memanfaatkan koran bekas kalian mampu membuat kreatifitas yang bernilai sangat tinggi.
Perlu diketahui bahwa kerajinan yang satu ini juga bisa dijadikan untuk bisnis yang pastinya akan mendatangkan pundi-pundi uang.
Apalagi kalau dibuat dengan bentuk yang sangat unik ketika kalian buat pastinya akan menarik perhatian orang ketika melihatnya. Pastinya dapat membuat orang terheran-heran dan juga kagum dengan kreatifitas yang kalian buat dari korang bekas tadi.
4. Membuat Kerajinan Pot Bunga dari Bahan Bekas Koran

Apakah kalian mau membeli pot bunga? Mending kalian buat sendiri aja. Hanya bermodal kertas koran saja ternyata kalian dapat membuat berbagai macam kerajinan tangan loh. Seperti pot bunga ini, kalian dapat membuatnya sendiri di rumah supaya lebih menghemat pengeluaran.
Di zaman sekarang ini kita harus bisa berpikir kreatif, selain kreatif itu juga perlu belajar mandiri. Nah salah satunya adalah dengan membuat kerajinan seperti ini kalian dapat membuat bentuk pot sesuai bentuk yang kalian mau, hanya dengan memanfaatkan koran bekas ada di rumah kalian.
Dari pada koran bekasnya itu dibuang kan sayang dan nantinya akan menjadi sampah. Lebih baik kalian sulam menjadi sebuah kerajinan yang bagus, apalagi dapat menghasilkan uang pastinya kalian semua pada ingin punya penghasilan sendiri kan.
5. Membuat Kerajinan Keranjang dari Bahan Bekas Koran

Keranjang adalah suatu temapt yang dapat digunakan sebagai tempat meletakan sesuatu, seperti baju. dengan memilki keranjang kita dapat menggunakannya sebagai tempat untuk meletakan sesuatu barang. Kalau biasanya keranjang yang sering digunakan itu terbuat dari plastik atau rotan.
Ternyata ada juga loh keranjang yang pembuatannya berbahan dasar koran. Lalu bagaimana dengan kekuatannya? Yang pastinya tidak akan sekuat rotan ataupun plastik, tapi untuk masalah kegunaannya sama saja.
Keranjang yang terbuat dari koran ini dapat kalian buat dengan ukuran yang bermacam-macam. Nah, agar pas membuatnya bisa lebih awet, kalian bisa melapisi keranjang tersebut dengan cat anti air. Supaya jika keranjang korannya terkena air, tidak mudah rusak.
6. Membuat Miniatur Rumah dari Bahan Bekas Koran

Apakah kalian mau jadi arsitek? Kayanya kalian harus belajar membuat bangunan rumah dalam bentuk miniatur seperti gambar ini. Selain dapat mengurangi penumpukan sampah, kalian juga dapat menjadikan kerajinan ini sebagai peluang usaha yang super kreatif.
Hanya butuh sedikit imajinasi dan ketelitian kalian dapat membuat miniatur rumah dari bahan bekas koran seperti contoh gambran di atas loh.
Siapa sih yang tidak tertarik ketika melihat miniatur rumah, pastinya kalian semua akan tertarik dan langsung mendekatinya jikalau kalian menemukan kerajinan seperti ini di sekitar kalian.
7. Membuat Kerajinan Tempat Pensil dari Bahan Bekas Koran

Bagi kalian yang memiliki sebuah tempat pensil atau pulpen memang tidak terlalu penting. Namun dengan adanya tempat pensil itu sangatlah berguna sekali, karena alat tulis yang kita miliki itu harus diletakan di tempat yang seharusnya agar tidak berantakan dan lebih enak ketika dilihat.
Maka dari itu lebih baik kalau kalian membuatnya sendiri dari pada membeli tempat pensil dengan harga yang mahal, di samping dari itu kita juga sambil melatih kekreatifitasan kita.
Dengan ide yang kreatif dan dapat memanfaatkan koran bekas yang sudah tidak terpakai lagi agar diubah menjadi sesuatu yang bermanfaat.
8. Membuat Dompet dari Bahan Bekas Koran

Dompet adalah salah satu barang yang wajib banget untuk dimiliki bagi setiap orang, baik itu laki-laki maupun perempuan, mulai dari anak kecil, remaja, dewasa sampai orang yang sudah tua pun pasti membutuhkannya.
Harga dompet juga ada bermacam-macam mulai dari yang paling murah bahkan ada juga yang harganya di atas miliyaran. Dari pada membeli dompet dengan harga yang mahal, lebih baik kalau kalian membuatnya sendiri itu jauh lebih murah, apakah kalian tertarik untuk membuatnya!